Beasiswa Unggulan Biro Perencanaan Kerjasama Luar Negeri KEMDIKBUD |
Saya sempat mencapture run down dari acara penganugerahan beasiswa unggulan biro perencanaan dan kerjasama luar negeri yang terdapat pada surat undangan:
Rundown acara penganugerahan beasiswa unggulan |
Berangkat Acara Penganugerahan Beasiswa Unggulan
Bus Acara Penganugerahan Beasiswa Unggulan Saat Menunggu Bus Lain Di Sukabumi
Di Bus Berangkat Menuju Lokasi
Jam tangan panitia menunjukan pukul setengah 9 kurang tanda deadline untuk berangkat sudah semakin dekat. (Jam Saya hilang di kampus kalimalang, hikss makanya liatnya jam tangah orang lain *Curhat Colongan*). Total peserta yang ada tidak kurang dari 20 orang di bis pertama, sedangkan bus kedua diisi oleh segelintir peserta. Mungkin pemberitahuan acara yang mendadak yang menjadi sebab sedikitnya peserta yang ikut.
Oh iya peserta didatangkan dari seluruh mahasiswa dari Perguruan tinggi swasta maupun negeri dari bagian Jawa Barat. Acara penganugerahan beasiswa ini merupakan kali ketiga dan yang terakhir setelah acara penganugerahan beasiswa unggulan di Semarang dan di Jakarta.
Sampai Di Hotel Golf Resort Cikidang Sukabumi
Sampai Di Resort Cikidang Sukabumi |
Perjalanannya macet, hahaha jadi kami sampai di lokasi sekitar pukul 13.00 WIB. Dengan disambut minuman yang segar (Padahal ya segalon jus markisa karena nih hotel nanam buah markisa yang gag ketulungan banyaknya.. wkwk). View dari resort ini yaitu terhampar lapangan golf di atas puncak, serta perkebunan kelapa sawit disetiap ujung memandang.
Check in, kemudian ke kamar untuk beres-beres. Di kamar ini saya memilih sekamar dengan Risky ,padahal mah dikasihnya sekamar sendiri, karena sedikitnya gag betah kalo ditempat baru sendirian jadi saya pilih sekamar berdua saja sama teman saya. (*dihayati mah merinding aja kalo sendirian* sssttt, hihi)
Misteri Di Hotel Golf Resort Cikidang Sukabumi
Halaman Kamar Hotel Golf Resort Cikadang Sukabumi |
Ruang Kamar Hotel Golf Resort Cikadang Sukabumi |
Kasur Di Kamar Hotel Golf Resort Cikadang Sukabumi |
Kamar Mandi Hotel Golf Resort Cikadang Sukabumi |
Share Antar Penerima Beasiswa Unggulan
Yupp, kita dihadirkan di acara ini memang untuk melepaskan segala penat dan saling mengenal antar penerima beasiswa unggulan, serta share mengenai masalah saat menerima beasiswa unggulan. Kebanyakan sih mereka menerima beasiswa unggulan dengan cara mandiri atau dengan mengajukan sendiri ke BPKLN (Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri ) Kemdikbud.
Keluh Kesah Penerima Beasiswa Unggulan
Banyak yang mengeluh mengalami keterlambatan dari penerimaan uang beasiswa unggulan mereka. Dengan tanggap pihak Beasiswa Unggulan langsung menjelaskan mengenai alasan tersebut, yaitu dikarenakan total penerima beasiswa yang berjumlah 8000 mahasiswa sedangkan untuk tim keuangan yang hanya 5 orang harus mengurus seluruh administrasi nya dengan melalui beraneka ragam rekening Bank. Adapun pelaporan untuk menyalurkan dana beasiswa yaitu dari proses:
- Pelaporan
- SK Keuangan
- SPP (Diproses 3 Hari dan dikembalikan ke Beasiswa Unggulan, jika terdapat kesalahan ulang dari awal)
- SPN
- SP2D
- Baru dana diterima oleh mahasiswa
Nasib Mahasiswa yang Memperoleh Beasiswa Fasttrack
Puji syukur yang harus saya rasakan, karena ternyata mahasiswa yang memperoleh beasiswa dari provider baik perusahaan maupun Perguruan Tinggi negeri maupun swasta seperti Fasttrack yang harus dilakukan hanyalah fokus kuliah, karena tidak lagi memikirkan keterlambatan uang beasiswa unggulan ini. Semua administrasi telah diurus oleh perguruan tinggi ataupun provider yang bersangkutan, begitu juga pencairan dana beasiswa dari Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri yang akan langsung ke provider atau perguruan tinggi.
Kesan dan Pesan dari Mahasiswa Beasiswa Unggulan
Kita bukan mahasiswa biasa, dengan kelebihan dari masing-masing mahasiswa , kita dipercaya oleh negara untuk memanfaatkan uang negara untuk kemajuan bangsa. Uang yang sedang digunakan untuk menyelesaikan studi merupakan uang rakyat dan hasil dari APBN. Jadi sudah selayaknya disalurkan dengan niat yang tulus untuk menyelesaikan studi kita. Jangan disia-siakan dan tetap untuk semangat mengejar ilmu setinggi mungkin. :)
Foto-Foto Acara Penganugerahan Beasiswa Unggulan Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri
Penampakan Penginapan Hotel Golf Resort Dari Kolam Renang |
Lapangan Hotel Golf Resort Cikidang Sukabumi |
Lapangan Golf |
Jalan Pagi Di Lapangan Golf (Hotel Golf Resort Cikidang Sukabumi) |
Selfie Di Bawah Hotel Golf Resort |
Dapat Hadiah Dari Acara Penganugerahan Beasiswa Unggulan |
Poto Bareng Sama Bang David (Juara 1 Stand Up Commedy) |
Peserta Penganugerahan Beasiswa Unggulan |
0 Komentar